MAMUJU,LENTERA SULBAR. COM-Pengurus masjid Jami Nurul Muttahidah di jalan Yos Sudarso Kelurahan Binanga, Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat menggelar zikir dan doa bersama memperingati hari Asyura atau 10 Muharram 1445 Hijriah, pada Kamis malam (27/7/2023).
Kegiatan tersebut diikuti ratusan jemaah masjid Jami Nurul Muttahidah dan majelis taklim dan majelis zikir dan shalawat tazkirah.
Ketua pembangunan masjid Jami Nurul Muttahidah Mustafa Kampil mengatakan bahwa, kegiatan ini terlaksana atas kerjasama semua pihak. Baik pengurus masjid maupun majelis taklim.
Juga kata Mustafa Kampil selaku ketua BAZNAS Mamuju itu mengaku bersyukur masjid yang megah ini yang dibangun Imam Lapeo pada tahun 1978 silam. Direhab Suhardi Duka kala ia menjabat Bupati Mamuju pada tahun 2006.
“Malam ini saya selaku ketua pembangunan masjid merasa bangga dan senang atas terlaksananya kegiatan zikir dan doa bersama peringati 10 Muharram,” kata Mustafa Kampil.
Ia berharap kegiatan ibadah zikir dan doa yang dilaksanakan bisa membawa berkah.
“Saya berharap kegiatan zikir dan doa yang kita laksanakan bernilai ibadah dan semua hajat kita dikabulkan oleh Allah SWT,” harapnya.
Sementara ustadz Syamsul selaku penceramah mengajak para jemaah agar 10 Muharram atau tahun baru Islam ini lebih meningkatkan ketaqwaan kepada Allah. Misalnya melaksanakan puasa dan ibadah-ibadah wajib dan sunnah lainnya.
“Karena kita ketahui bulan muharram memiliki keistimewaan segala doa dan hajat dikabulkan oleh Allah,” ujarnya.(Dion)