Pelaku Pembunuhan Wanita di Jembatan Arteri Mamuju Diringkus Polisi di Pelabuhan Semayam Balikpapan

banner 468x60

MAMUJU,LENTERASULBAR.COM-Pelaku pembunuhan wanita asal Mamasa bernama Hetni (17) yang ditemukan jasadnya di bawah jembatan jalan Arteri Kelurahan Simboro, Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat, akhirnya diringkus polisi.

Diketahui pelaku bernama Kang Ulla alias Gopal yang bersama korban dari Mamasa menggunakan mobil pikap grand max.Ia ditangkap tim Jatanras Polda Sulbar bersama Polresta Mamuju di Pelabuhan Semayam Balikpapan, Kalimantan Timur dalam pelariannya.

Dimana pelaku berangkat dari Mamuju sekitar pukul 09.00 WITA menggunakan mobil ompreng menuju Parepare dan tiba di pelabuhan Parepare sekitar pukul 04.00 WITA.

Selanjutnya, pelaku berangkat dari pelabuhan Parepare menggunakan kapal KM. Bukit Siguntang dan berhasil diamankan di Pelabuhan Semayam Balikpapan pukul 12.30 WITA.

“Alhamdulilah pelakunya kami sudah tangkap di Pelabuhan Balikpapan,” kata Kapolresta Mamuju, Kombes Pol Iskandar, Selasa (13/6/2023).

Sebelumnya mobil pikap grand max miliknya terlebih dahulu diamankan yang dititip di kos adeknya di jalan Soekarno Hatta. Lalu kabur ke Parepare.(Dion).

 

 

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *