MAMUJU,LENTERASULBAR.COM-Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Mamuju melakukan peresmian sarana air bersih yang berada di Dusun Ganno, Desa Saletto, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat, Minggu (28/5/2023).
Peresmian tersebut langsung oleh Bupati Mamuju, Sitti Sutinah Suhardi didampingi ketua Baznas Mamuju Mustafa Kampil, Wakil Ketua I Asraruddin dan wakil ketua III Muklis.
Ketua Baznas Mamuju, Mustafa Kampil mengatakan peresmian sarana air bersih tersebut merupakan program Baznas Mamuju berkolaborasi dengan Pemkab Mamuju.
Menurutnya dengan adanya bantuan sarana air bersih tersebut, warga Dusun Ganno menyambut antusias.
“Karena selama ini masyarakat jauh mengambil air. Dengan hadirnya bantuan sarana air bersih ini, masyarakat tak jauh-jauh lagi pergi mengambil air bersih,” ujarnya.
Dikatakan Mustafa, bantuan sarana air bersih tersebut yakni pembuatan satu unit sumur bor yang dilengkapi tandon, pipa dan mesin pompa air. Sehingga dengan adanya sarana air bersih tersebut dapat dimanfaatkan warga untuk memenuhi kebutuhan air bersih.
“Kedepan melalui program Baznas, kita akan membangun lagi satu unit sarana air bersih yang akan dimanfaatkan 50 kepala keluarga,” ujarnya.
Ia berharap dengan adanya program Baznas Mamuju yang berkolaborasi dengan Pemkab Mamuju pembuatan sarana air bersih. Masyarakat tak lagi kesulitan mendapatkan air bersih.
“Apa yang kita programkan ini baik Bupati, maupun masyarakat Ganno. Satu langka masyarakat Mamuju menuju kemajuan,” imbuhnya.
Sementara Bupati Mamuju Sitti Sutinah Suhardi berharap, bantuan sarana air bersih tersebut agar dijaga. Sehingga, bisa bertahan lama di mamfaatkan.
“Jadi, saya meminta sarana air bersih ini agar dijaga dengan baik. Karena dengan adanya bantuan ini, warga disini tak lagi kesulitan memenuhi kebutuhan air bersih,'” pungkasnya.(Dion).